(Surabaya – MAN Kota) Pada ajang Madrasah Creatif Camp (MCC), Tingkat Wilayah Satuan Kerja Gerbangkartasusila, yang digelar beberapa hari lalu, MAN Kota Surabaya telah membawa pulang dua piala, yang pertama adalah Juara 1 Lomba Senam Jilid 1 TF, kedua Juara 3 Lomba Yel-yel dan Koloni Tongkat.

“Tentunya kami sudah berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan juara tersebut. Dalam jangka waktu latihan yang hanya dua minggu, kami harus fokus pada tujuh mata lomba sekaligus,” ujar Fijay, selaku Ketua OSIS yang juga menjadi bagian dari Tim MCC saat diwawancara oleh Tim Jurnalistik pada Sabtu, 20 Oktober 2023, kemarin.

Fijay, Ketua OSIS yang baru beberapa minggu lalu dilantik ini mengatakan bahwa perasaannya deg-degan. Begitu pun anggota tim yang lainnya.

“Sebelum MCC, yang pasti kita semua pada deg-deg-an. Belum lagi, kita juga masih harus menyiapkan segala keperluan yang harus dibawa kesana. Karena, kami akan menginap (berkemah), selama empat hari disana. Dan, yang pasti, kami selalu meminta doa kepada Bapak dan Ibu guru yang kita temui. Kita juga harus selalu berdoa sebanyak banyaknya kepada yang Maha Kuasa,” lanjutnya.

Tentunya agar kegiatan ini berjalan lancar, harapan serta doa Bapak dan Ibu Guru pasti sangat diperlukan bagi anak-anaknya yang mengikuti kegiatan ini. “Dan disana, kami juga memperbanyak membaca sholawat kepada Nabi Muhammad SAW,” tambahnya.

“Yang pasti, setelah pelaksanaan lomba tersebut, kami semua yang pasti merasa sudah plong. Mengingat selama dua minggu ini kami selalu bekerja keras, memikirkan strategi, dan terus berjuang semaksimal mungkin untuk hasil maksimal. Kami sudah berjuang dan berusaha,” jelasnya.

MCC, akan selalu hadir tiap tahun untuk memberi apresiasi sekaligus wadah kreativitas para aktivis pramuka di madrasah. Kali ini Tim Pramuka Ambalan MAN Kota Surabaya sudah memberikan prestasi yang baik bagi lingkungan madrasah. Semoga pada kesempatan berikutnya Pramuka MAN Kota Surabaya lebih baik lagi, sukses terus dan semangat untuk teman teman pramuka MAN Kota Surabaya.

Reporter : Ghina – Tim Jurnalistik MAN Kota Surabaya.

Editor : Wiji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *